Rabu, 25 April 2012

Tambahkan kapasitasmu!

Tambahkan kapasitasmu! PDF Print E-mail
Lapangkanlah tempat kemahmu, dan bentangkanlah tenda tempat kediamanmu, janganlah menghematnya; panjangkanlah tali-tali kemahmu dan pancangkanlah kokoh-kokoh patok-patokmu! Sebab engkau akan mengembang ke kanan dan ke kiri, keturunanmu akan memperoleh tempat bangsa-bangsa, dan akan mendiami kota-kota yang sunyi. (Yesaya 54:2-3)

bertambah.jpgKetika saya menjadi seorang pemimpin pemuda di gereja kecil kami di Medan, sempat saya sedikit berbeda pendapat dengan Gembala soal bangku. Kebaktian pemuda maksimal dihadiri oleh 15 orang, sehingga hanya butuh 4 bangku panjang yang muat 5 -6 orang saja yang disiapkan. Itu menurut Gembala saya. Tetapi semangat muda saya waktu itu melihat kenapa tidak semua bangku saja disiapkan. Bila semua bangku disiapkan bisa menampung hingga 120 orang beribadah. Waktu itu saya menolak fakta bahwa bangku-bangku tersebut tidak mungkin terisi.
Iman sederhana saya waktu itu berkata: “Bila setiap kebaktian pemuda kami tumpangkan tangan kepada bangku-bangku kosong tersebut, Tuhan dapat kirimkan jiwa-jiwa.” Ketika saya berangkat ke sekolah Alkitab memenuhi panggilan Tuhan memang belum semua bangku terisi tetapi dari 15 orang yang biasa menghadiri kebaktian pemuda bertambah menjadi sekitar 30 orang. Di sekolah Alkitab dari seorang teman saya mendapat kabar bahkan pemuda kemudian telah menjadi penggerak dibukanya 2 tempat pelayanan baru. Sikap-sikap pesimistis dari beberapa orang kemudian juga berubah optimis.

Saya tidak tahu ada ayat Firman Tuhan seperti di atas. Mungkin pernah membacanya tetapi terlewatkan tanpa tahu maksudnya waktu itu. Tetapi sekarang mata saya terbuka. Saya yakin Tuhan menghendaki begitulah seharusnya kita melihat pelayanan. Jangan pernah puas dengan apa yang sekarang ada. Jangan puas hanya ada 200 jiwa di gereja kita bila ternyata masih banyak jiwa di luar sana yang belum mengenal Tuhan. Jangkau mereka, rampas mereka dari api. Mungkin Saudara bertanya bagaimana caranya ?

Jawabnya: TAMBAHKAN KAPASITASMU.  Jangan puas dengan kemampuanmu yang sekarang. Bila Tuhan memberimu kesempatan dan kesanggupan baik secara intelektual dan financial maupun rohani bertambahlah dalam pengetahuan, talenta, urapan bahkan karunia-karunia rohani. Tuhan itu pemurah… bila anda maksudkan untuk dipakai dalam pelayanan kepada Tuhan, Dia pasti memberikannya. Gunakan semua itu untuk meluaskan Kerajaan Allah di muka bumi ini, apa pun posisi Anda dalam pelayanan di Gereja Anda.(TW)

Doa:  Apa yang kuperlukan dalam pelayanan Engkau tahu. Aku tidak akan pernah merasa puas sampai aku mencapai maksimal kemampuan yang Engkau izinkan ada padaku untuk melayaniMu. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar