Rabu, 13 Februari 2013

Pemimpin yang berhasil

Kepemimpinan dimulai dengan pelayanan...untuk mengetahui apakah anda seorang pemimpin, anda harus bertanya, "siapa yang saya layani?" »Anonim«

Matius 20:26 "Tidaklah demikian di antara kamu. Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu,"

Orang dunia mengajarkan untuk menjadi pemimpin yang berhasil kita harus dapat menindas atau menekan bawahan.

Tetapi Tuhan Yesus mengajarkan kepada kita untuk menjadi besar atau pemimpin kita harus siap melayani bawahan.

Jangan jadi pemimpin diatas penderitaan orang lain, tetapi jadilah pemimpin yang dapat mengayomi dan memberkati serta melayani orang yang kita pimpin.

Matius 20:27 "dan barangsiapa ingin menjadi terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hambamu;"

Mulai pagi ini mari kita berubah, jangan mengikuti pola dunia, tetapi ikuti polanya Tuhan Yesus, percayalah kita pasti menjadi pemimpin yang lebih berhasil.
Morning...Gbu all..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar