Rabu, 17 Juli 2013

BENIH KEJAYAAN

"You have seeds of greatness on the inside. Today can be your new beginning. Today could be the start of something amazing." »Joel Osteen«

"Anda memiliki benih kejayaan dalam diri anda. Hari ini bisa menjadi permulaan yang baru. Hari ini bisa menjadi permulaan sesuatu yang luar biasa." » Joel Osteen«

Yohanes 12 : 24 "Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jikalau biji gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, ia tetap satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan banyak buah."

Sebagai mana biji gandum yang memiliki benih pelipat gandaan begitu juga diri kita memiliki benih kejayaan.

Masalahnya potensi pelipat gandaan dari sebuah biji gandum baru terbukti setelah biji tersebut mati dan dikuburkan.

Mati dari sifat malas, kemalasan adalah momok yang menjadi penyebab utama benih kejayaan kita tidak berkembang.

Mati dari tinggi hati, sombong membuat kita tidak memiliki teman atau relasi yang siap mendukung agar benih kejayaan kita bertumbuh dengan baik.

Mati dari irihati dan benci, perasaan ini membatasi ruang lingkup hidup kita menjadi sangat sempit dan terbatas.

Mati dari egois, dunia bisnis dikenal dengan win win solution, apakah kita mau bisnis sendirian, itu sih...sama saja menipu diri sendiri. 

Kalau mau benih kejayaan kita berkembang, baik dipelayanan maupun sekuler mari matikan sifat sifat diatas, percayalah benih kejayaan kita pasti berkembang dengan sangat baik

Gbu all...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar